Peneliti LSI Denny JA memuji sikap Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo. Ia menyebut Panglima pantas menjadi calon presiden.
"Dengan sikap ini, Jenderal Gatot layak menjadi capres atau cawapres,"tulis Denny di laman Twitter-nya sambil menggunggah foto Gatot dan sebuah tulisan yang disebut sebagai sikap Gatot, Kamis (24/11).
"Dengan sikap ini, Jenderal Gatot layak menjadi capres atau cawapres,"tulis Denny di laman Twitter-nya sambil menggunggah foto Gatot dan sebuah tulisan yang disebut sebagai sikap Gatot, Kamis (24/11).
Tulisan itu berbunyi, "Bila demokrasi berujung anarkis yang kalian lindungi adalah rakyatmu. Jangan ragu untuk melindungi rakyat karena rakyat adalah ibu kandungmu. Jangan perlakukan rakyat seperti teroris."
Tidak disebut kapan Gatot mengungkapkan kalimat semacam itu. Dari catatan yang ditelusuri Republika.co.id, Gatot pernah mengucapkan kata sejenis pada awal November. Kendati secara kutipan tidak sama persis namun memiliki esensi yang sama.
“Tugasmu adalah melindungi semuanya, namun apabila ada demontrasi yang meningkat menjadi anarkis bahkan radikal, maka yang kamu lindungi adalah rakyat Indonesia, jangan sampai terkena dampak dari demo yang anarkis dan radikal tersebut,” ujar Gatot kepada jajarannya yang bersiap mengamankan demonstrasi 4 November.
Gatot juga memerintahkan anak buahnya agar tidak ragu dalam mengambil keputusan sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP). Itu pun jika demo anarkis tersebut berdampak dan berakibat pada prajurit TNI.
**| republished by Lentera Kabah
Lentera Kabah
Tidak ada komentar