SURIAH—Serangan udara oleh koalisi Amerika Serikat dilaporkan telah menewaskan lebih dari 6000 warga Suriah sejak bantuan awal militer udara digelar pada akhir 2014.
Lembaga perlindungan HAM Suriah mengatakan pada Rabu (24/8/2016) bahwa 6004 orang telah tewas dalam serangan udara koalisi di Suriah selama periode 23 bulan, dari 23 September 2014 hingga 23 Agustus 2016.
Dari total angka yang dirilis, 599 orang adalah warga sipil, menurut kelompok pro-oposisi.
Seitar 163 anak juga berada di antara warga sipil yang tewas dalam serangan udara koalisi AS.
Laporan lebih lanjut mengatakan bahwa ratusan orang, kebanyakan dari mereka adalah pasukan pembebasan juga telah terluka juga dalam serangan udara.
Kampanye serangan udara oleh koalisi AS mulai diperluas untuk mencakup daerah di Suriah utara, meskipun muncul kritik dari pemerintah Suriah bahwa serangan tersebut telah melanggar kedaulatan negara Arab.
**| republished by Lentera Kabah
Lentera Kabah
Tidak ada komentar