logo blog

30.000 orang mengungsi dari Fallujah dalam 3 hari

30.000 orang mengungsi dari Fallujah dalam 3 hari

30.000 orang mengungsi dari Fallujah dalam 3 hari
Pengungsi yang menyelamatkan diri dari pertempuran di Fallujah harus tidur di tempat terbuka. (Foto: ABD News)

FALLUJAH (Lenterakabah) – Dewan Pengungsi Norwegia (NRC) mengatakan bahwa pertempuran yang terjadi di kota Fallujah telah memaksa sedikitnya 30.000 orang mengungsi dalam waktu tiga hari.

Pasukan Irak pada hari Kamis berhasil mendapatkan kembali kontrol atas pusat kota Fallujah, tetapi ISIS masih tetap mengendalikan wilayah utara kota Fallujah

NRC menjelaskan dalam laporannya bahwa lebih dari 32.000 orang sudah mengungsi sejak operasi militer untuk merebut kembali Fallujah dimulai sebulan lalu.

Laporan itu memperingatkan bahwa puluhan keluarga, termasuk ratusan wanita hamil dan orang tua, masih terjebak di Fallujah.

Direktur NRC Irak Nasr Muflahi mengatakan dalam pernyataan, “Kami mohon kepada pemerintah Irak untuk mengambil alih bencana kemanusiaan ini.”

Muflahi mengatakan bahwa NRC tidak lagi mampu memberikan bantuan yang diperlukan saat makanan dan air habis.

Dia juga mengatakan bahwa kamp yang baru dibuka di al-Amriyat Fallujah, yang menampung 1.800 orang, hanya memiliki satu toilet untuk perempuan..

“Kita membutuhkan pemerintah Irak untuk mengambil peran utama dalam menyediakan kebutuhan untuk warga sipil yang paling rentan yang telah mengalami bulan-bulan trauma dan teror,” kata Muflahi, sebagaimana dilansir MEMO, Senin (20/6/2016).

ISIS menguasai Fallujah pada bulan Januari 2014. Sejak itu sebanyak 3,4 juta orang terpaksa meninggalkan rumah mereka akibat konflik yang berlangsung di seluruh Irak. Lebih dari 40 persen dari mereka adalah dari Anbar, provinsi di mana Fallujah berada.

(ameera/*)

Topik: fallujah, headline, irak, isis


Lentera Kabah

Share this:

Enter your email address to get update from ISLAM TERKINI.

Tidak ada komentar

About / Contact / Privacy Policy / Disclaimer
Copyright © 2015. Fajar Islam - All Rights Reserved
Template Proudly Blogger